VanLaros ;
Tak ada pilihan lain selain menang untuk Timnas Indonesia, saat berhadapan dengan Filipina pada laga kedua AFF Suzuki Cup 2016, Selasa (22/11) malam, di Stadion Olahraga Filipina.
Hasil pahit kontra Thailand di laga pembuka membuat pasukan Alfred Riedl wajib merengkuh tiga poin saat menghadapi Azkals yang berstatus tuan rumah. Riedl sendiri menegaskan bahwa timnas Indonesia siap total untuk mewujudkan hal tersebut.
Total football ala Belanda diindikasikan Riedl akan jadi gaya main
Boaz Solossa cs saat menantang pasukan Thomas Dooley. Riedl pun ingin
para pemain lebih bisa bertanggungjawab ketika kehilangan bola.
"Kemungkinan kami akan tetap menggunakan formasi sama, 4-4-2. Tapi,
saya tegaskan formasi tidak lagi terlalu penting di lapangan," buka
Riedl ketika menjawab pertanyaan awak media.
"Yang terpenting adalah bagaiamana menerapkan serangan secara
serentak melibatkan banyak pemain dan begitu juga sebaliknya ketika
dalam situasi bertahan. Karena itulah filosofi total football," urai
Riedl menambahkan.
Bukan hanya timnas Indonesia yang membutuhkan tiga poin, tapi juga Filipina.
Karena pada laga perdana, Filipina gagal mengalahkan Singapura yang
hanya berkekuatan sepuluh pemain -- Phil Younghusband dan kolega hanya
bermain imbang tanpa gol.
"Memang pemain kami cukup frustrasi ketika gagal mencetak gol saat
berhadapan dengan Singapura, tapi ini bukan soal kualitas dari pemain
kami tapi melawan tim yang terlalu banyak menaruh pemain di kotak
penalti adalah hal yang sulit," kata Dooley.
Sumber : www.goal.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar